Redwoodinvesting

Cara Menentukan Jumlah Dana yang Dibutuhkan untuk Mencapai Kebebasan Finansial – Kalkulator Financial Freedom / FIRE Number Calculation

Sampurna Tanzil
Sampurna Tanzil

Business Investor

Handy menyeruput secangkir kopi panas yang tersedia di atas meja teras. Kopi itu baru saja dibuat dengan sedikit campuran susu yang ditakar dengan pas sehingga cocok dinikmati di siang hari yang sejuk. Udara di Interlaken, Swiss memang cukup sejuk meskipun jam menunjukkan pukul 12.00, yang berkisar di antara 9 hingga 16 derajat Celsius.

Sambil membaca buku dan membawa beberapa laporan tahunan perusahaan yang ingin dibacanya, notifikasi masuk di smartphone-nya yang memberikan informasi bahwa minggu depan ia akan menerima dividen dari investasinya di saham LPPF senilai lebih dari 300 juta rupiah, yang kemudian disusul dengan notifikasi dari istri dan anak – anaknya yang mengirimkan foto dari tempat wisata Jungfraujoch, puncak dari daerah Interlaken yang disebut sebagai “Top of Europe”, yang berlokasi sekitar 2 jam perjalanan dari penginapan Handy.

LPPF hanyalah satu dari beberapa investasi saham yang dimiliki oleh Handy. Meskipun tidak lagi bekerja secara aktif, Handy tetap mendapatkan pendapatan yang jauh lebih besar dari kebutuhan sehari – harinya. Sambil tersenyum ia bergumam “enak sekali ya jika sudah mencapai financial freedom, untung saya sudah mulai berinvestasi sejak 25 tahun lalu”.

Nama bapak di atas adalah rekayasa, tetapi storynya adalah nyata. Banyak cara untuk memiliki banyak uang. Tetapi hanya ada 1 cara untuk mencapai kebebasan finansial, yaitu dengan berinvestasi.

Tujuan investasi setiap orang tidak sama. Ada yang berinvestasi sebagai hobi, bahkan ada yang saking hobinya, hasil investasinya nanti, tidak ia gunakan sendiri, tetapi akan disumbangkan seluruhnya ke yayasan sosial seperti Warren Buffett dan Mohnish Pabrai saat mereka berpulang nanti.

Tetapi ada juga yang tujuan investasinya karena mereka tidak ingin hidup mereka hanya bekerja karena membutuhkan uang dan terpaksa menghabiskan lebih dari 70% hidupnya hanya untuk memenuhi basic needs-nya, pada pekerjaan yang sebenarnya tidak disukainya. Tujuan yang menurut saya bagus untuk menjadi cita – cita semua orang. Keluar dari rat – race, kerja – dapat uang – dipakai sampai tak bersisa – kerja lagi – sampai mati.

Lebih masuk akal bekerja untuk mendapatkan kebebasan, daripada bekerja untuk mendapatkan uang banyak

Sebelum melanjutkan saya rasa perlu ada poin yang perlu saya angkat. Di dunia ini ada 2 resource (sumber daya) yang menurut saya cukup penting yaitu mendapatkan kebebasan.
yang pertama adalah uang
yang kedua adalah waktu
Kita bahas …

Orang yang memiliki terlalu banyak waktu, ada kemungkinan ia tidak memiliki uang, biasanya anak yang memang masih belum bekerja, atau memang skillnya kurang dibutuhkan oleh pasar pencari kerja. Dan sebaliknya, seseorang yang memiliki banyak sekali uang, ternyata tidak semuanya memiliki waktu. Bahkan anak – anaknya ada yang hampir tidak pernah melihat orang tuanya dalam 1 tahun.

Untuk seseorang dapat benar – benar merasa bebas (freedom) dalam hidup mereka, keduanya harus dimiliki dengan cukup. Jika kamu memiliki banyak sekali uang, tetapi hari – harimu habis di kantor / tempat kerjamu maka kamu sebenarnya belum mencapai freedom, karena begitu kamu mulai berhenti bekerja, maka uangmu akan berkurang dan pada akhirnya habis. Dan kalau uang mu habis, kamu harus bekerja kembali. Kita hanya akan benar – benar mencapai freedom jika kita hanya memiliki banyak uang, dan juga waktu.

lalu, bagaimana cara untuk (benar – benar) mencapai kebebasan finansial ?

Cukup simpel, urutannya
1. Punya uang banyak
2. Uang banyak di atas, bisa “ditempatkan” di aset (kita sebut saja ini “mesin uang“) yang menghasilkan uang turunan
3. Uang turunan ini, yang digunakan untuk membiayai 2 hal, yaitu
a. Kebutuhan hidup tahunanmu
b. Re-investasi mesin uang agar uang banyakmu di poin no 1, tetap cukup meskipun ada yang namanya inflasi
4. Selesai, sekarang kamu boleh bekerja secara aktif kalau kamu mau, kalau tidak pun, yang penting pastikan mesin uangmu dikelola dengan baik (dengan melakukan proses investasi yang baik, jangan dikit – dikit sok all an, all in)

Untuk artikel ini, pembahasan akan fokus di poin no 1.

Uang banyak itu seberapa banyak?

Jumlah uang (aset produktif) yang dibutuhkan adalah sejumlah nilai aset yang cukup untuk membiayai kebutuhan hidup tanpa aset tersebut kehilangan valuenya, angka ini sering disebut dengan FI/RE number (Financial Freedom / Retire Early Number). Simpelnya, cari uang sebanyak mungkin selama dengan cara yang halal supaya FIRE Number mu cepat tercapai.

Mengapa FIRE Number itu penting?

30 tahun lalu, di mana masyarakat belum hidup di jaman kemajuan teknologi seperti sekarang, sangat sedikit informasi yang bisa didapatkan jika kita mencari tentang sesuatu (jaman pra google), sehingga munculnya internet dan google sangat membantu manusia untuk untuk menemukan informasi yang dibutuhkan. Tetapi di abad ke-21 ini, kemajuan teknologi begitu cepatnya terjadi, kekurangan informasi bukan lagi masalah, masalah sekarang berbalik kepada terlalu banyaknya informasi yang “memaksa” masuk ke perhatian setiap orang, di sosial medianya misalnya.

Tanpa kita memiliki angka yang tangible untuk dijadikan target utama dalam kehidupan finansial, akan sangat mudah kita terdistraksi dengan apa yang ada di lingkungan kita, baik dunia nyata dan terutama di dunia maya. FIRE Number yang jelas membantu kita stay on track.

Bisa kasih contoh FIRE Number?

Adi, usia 30 tahun, memiliki pengeluaran per bulan Rp 20 juta.
Berarti pengeluaran tahunannya adalah Rp 20 juta x 12 = Rp 240 juta.
FIRE Number Adi adalah Rp 6 Miliar.

Dengan memiliki Rp 6 Miliar, Adi akan dapat memenuhi kebutuhan sehari – hari nya dengan hasil investasinya saja yang mencapai angka Rp 20 juta, tanpa ia harus bekerja lagi secara aktif.

Bagaimana cara menghitung FIRE Number kita, kan setiap orang berbeda angkanya?

Kalau kamu orang matematika, kamu dapat menggunakan rumus geometri untuk mendapatkan jumlah deret nya.
Kalau kamu orang manajemen keuangan, kamu dapat menggunakan rumus Present dan Future Value dengan menggunakan rumus excel / google sheet.
Kalau kamu adalah profesional atau pemilik usaha yang sudah sibuk tetapi tetap ingin mencapai Financial Freedom tanpa ribet membuat rumus dan kalkulatornya, silahkan langsung download kalkulatornya di sini.

Yang sudah download kalkulatornya dan masih merasa kurang paham penggunaan atau interpretasinya, silahkan komen di kolom komentar di bawah ini ya.

CONCLUSION

FInancial Freedom is real.
Saya sudah mengenal sudah cukup banyak orang yang telah mencapai posisi ini, untuk membuktikan kepada saya sendiri bahwa konsep ini proven.
But, please be sceptical enough, there are too much people telling BS about something like – “How to be Financial Free without any effort or any pain”.
Jalan untuk menuju Financial Freedom yang terbaik, dirancang oleh diri sendiri, tidak bisa didapat langsung hanya dengan mengikuti 1 kelas, apalagi hanya modal bot (yang financial freedom yang bikin bot). Start with knowing your FIRE Number, just click here to know your number.

Hope it helps, cheers!
Sampurna,
May 23
02.10 pm


One thought on “Cara Menentukan Jumlah Dana yang Dibutuhkan untuk Mencapai Kebebasan Finansial – Kalkulator Financial Freedom / FIRE Number Calculation

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *